Mengintip Berbagai Aktivitas Yang Bisa Diikuti Siswa Di Global Sevilla

Ketika mengenyam pendidikan formal, siswa tidak hanya belajar untuk mengembangkan kemampuan akademis saja. Pasalnya, masih banyak kegiatan lain yang dapat diikuti oleh siswa dalam membangun soft skill. Karena alasan tersebut, Global Sevilla sekolah internasional di Jakarta menyediakan berbagai aktivitas menarik bagi para siswa. Berikut ulasannya!


Aktivitas yang Bisa Diikuti Oleh Siswa di Global Sevilla


1. Student Council (OSIS)

Salah satu kegiatan yang dapat diikuti oleh para siswa di Global Sevilla yaitu berpartisipasi dalam organisasi siswa intra sekolah (OSIS). Kegiatan tersebut memungkinkan peserta didik agar dapat mengembangkan rasa tanggung jawab, rasa semangat belajar, menginspirasi sesama, dan memiliki kepemimpinan yang baik.


2. Field Trip

Selain belajar di kelas, terdapat program karyawisata yang biasa dilakukan minimal satu tahun sekali. Field trip ini merupakan langkah terbaik untuk memberikan pengalaman dunia nyata kepada peserta didik yang bersekolah di Global Sevilla. Pada kegiatan field trip ini, siswa diajak berkunjung ke berbagai tempat baru yang mengajarkan nilai nilai positif.

Di tempat tersebut siswa akan belajar untuk menghargai berbagai pemandangan unik, budaya, serta nilai tradisi yang bervariasi. Karya wisata tersebut juga akan sangat berguna dalam hal akademis, kreativitas, ketekunan, semangat tim serta pembentukan karakter,. Selain itu, para murid juga akan belajar dalam meningkatkan solidaritas antara satu sama lain.


3. Musical Performances

Sekolah internasional di Jakarta ini juga mengadakan musical performances yang bertujuan untuk mengasah keterampilan siswa. Acara ini akan diramaikan oleh siswa tingkat primary dan secondary. Ketika mengikuti acara ini, anak anak diharapkan medapatkan pengalaman berharga. Sehingga mereka mampu mempelajari berbagai hal seperti budaya dan seni yang beragam.

Tak berhenti sampai di situ saja, acara musical performances juga merupakan gerbang bagi mereka dalam mengekspresikan bakat yang dimiliki, melalui menyanyi, akting, menari dan lain sebagainya. Semua pernak pernik mulai dari set, koreografi, kostum, lagu, samapai dengan pencahayaan dirancang dengan serius sehingga menampilkan sebuah pertunjukan yang bernilai seni.


4. Kegiatan Ekstrakurikuler

Global Sevilla juga tidak ketinggalan menyiapkan beragam kegiatan setelah sekolah (ekstrakurikuler) bagi para siswanya. Setelah seharian belajar, peserta didik dapat mengekplorasi lebih lanjut melalui kegiatan ekstrakurikuler. Para siswa dapat mengeksplorasi hobi yang dimiliki dalam bermusik, olahraga, drama, dan lain sebagainya.

Tentunya program ekstrakurikuler yang disiapkan oleh sekolah internasional di Jakarta ini sudah lengkap dengan sarana dan prasarana penunjang yang memadai. Misalnya saja ruang musik dengan peralatan musiknya untuk kegiatan bermusik, lapangan basket untuk ekstrakurikuler basket, lapangan sepak bola untuk kegiatan sepak bola dan lain sebagainya.

Berbagai afterschool activities yang terdapat di Global Sevilla merupakan program khusus yang disediakan untuk mengembangkan soft skill peserta didik. Untuk menunjang kegiatan tersbeut, maka sekolah ini juga melengkapimya dengan sarana dan prasarana yang memadai. Tentunya juga didukung dengan tenaga profesional untuk mengajar para siswa. 

0コメント

  • 1000 / 1000